Home / Bukan e-Wallet Biasa, Ini Dia Peran DOKU dalam Industri Kripto di Indonesia
December 22, 2023 • Blog
Industri kripto di Indonesia memiliki potensi untuk terus bertumbuh seiring dengan bertambahnya jumlah investor kripto. Data terbaru Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), per Oktober 2023, jumlah pelanggan aset kripto di Indonesia tercatat sebanyak 18,06 juta, dari semula 11,2 juta pada akhir 2021 dan 16,7 juta pada akhir 2022 lalu. Dengan potensi pertumbuhan yang besar tersebut, DOKU hadir untuk memudahkan para pegiat kripto Indonesia dalam bertransaksi aset kripto.
Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital dan Aset Kripto OJK, Hasan Fawazi, menyatakan bahwa jumlah pelanggan atau investor aset kripto di Indonesia terus meningkat dari 2021 hingga 2023. Hal ini mencerminkan bahwa masyarakat Indonesia masih menunjukkan tren peminatan terhadap aset kripto.
Namun, lain halnya dengan jumlah investor kripto yang terus naik, nilai transaksi kripto justru menunjukkan adanya penurunan. OJK mencatat pada 2021 nilai transaksi aset kripto di Indonesia mencapai Rp859,4 triliun dan pada 2022 nilainya menurun menjadi Rp296,66 triliun. Sementara data terbaru mencatat bahwa nilai transaksi aset kripto selama 2023 semakin menurun menjadi Rp104,91 triliun.
Meski nilai transaksi tersebut terus mengalami penurunan, aset kripto tetap memiliki potensi untuk terus bertumbuh seiring dengan meningkatkan jumlah investor. Hal ini diperkuat dengan riset yang dilakukan oleh Celios, lembaga penelitian independen, pada September 2022 menunjukkan bahwa aset kripto menduduki urutan ke-3 sebagai instrumen investasi paling populer setelah Reksadana dan saham.
Menurut Hasan, penurunan nilai transaksi ini bisa menunjukkan bahwa masyarakat semakin memahami profil risiko dalam berinvestasi aset kripto sehingga mereka lebih bijak dalam mengelola dananya.
Sementara pada tahun 2021, nilai transaksi kripto cenderung tinggi karena pada saat itu banyak orang yang ketakutan kehilangan momen untuk investasi kripto akibat gembar-gembor aset kripto yang bisa naik hingga ribuan persen. Di sisi lain, fenomena crypto winter yang terjadi dari tahun 2022 hingga 2023 juga bisa jadi penyebab menurunnya nilai transaksi aset kripto di Indonesia.
Sebagai perusahaan Fintech Indonesia yang menyediakan platform pembayaran untuk berbagai bisnis, DOKU terus berinovasi dan menjawab kebutuhan para merchant. Salah satu contohnya adalah dengan menyediakan DOKU e-Wallet sebagai metode pembayaran yang akan semakin mempermudah para investor bertransaksi di bursa kripto seperti Bittime.
Melalui DOKU e-Wallet pengguna bisa dengan mudah melakukan transaksi kripto kapan saja dan di mana saja. Enaknya lagi, dengan DOKU e-Wallet, pengguna dapat melakukan transaksi kripto walaupun tidak memiliki rekening bank. Selain itu, DOKU e-Wallet menggunakan standar keamanan yang tinggi, sehingga data pribadi dan transaksi pembayaran pengguna terjamin keamanannya.
Jadi, kamu tak perlu ragu lagi jika ingin beli kripto karena Bittime memberikan metode pembayaran yang mudah dan cepat.
Tertarik menggunakan DOKU e-Wallet untuk menunjang transaksi kriptomu? Di bawah ini adalah panduan lengkap cara registrasi aplikasi DOKU e-Wallet di ponsel:
Kamu dapat melakukan deposit atau top-up saldo melalui transfer bank atau merchant yang sudah bekerja sama dengan DOKU. Di bawah ini adalah cara deposit saldo DOKU e-Wallet melalui transfer bank:
Jika saldo DOKU e-Wallet sudah terisi, kini saatnya kamu isi saldo di wallet Bittime. Ikuti langkah di bawah ini untuk deposit rupiah di Bittime:
Seiringan dengan tren investasi kripto yang terus berkembang, penting untuk memastikan keamanan dan keberhasilan investasi kamu. Di bawah ini adalah beberapa tips yang perlu diperhatikan saat berinvestasi aset kripto.
Sebelum memulai investasi, luangkan waktu untuk melakukan riset menyeluruh tentang pasar kripto, tren harga, dan proyek-proyek yang menarik minat kamu. Pastikan untuk memahami aspek teknis dan fundamental dari aset kripto yang ingin kamu beli.
Pilih exchange crypto yang telah terbukti aman dan handal. Bittime adalah salah satu platform bursa kripto terbaik di Indonesia yang sudah resmi terdaftar dan diawasi oleh Bappebti dan Kominfo.
Platform investasi kripto ini menyediakan aset kripto BTC, ETH, SOL, ADA, DOGE, USDT, dan masih banyak lainnya yang siap diperjualbelikan dengan mudah melalui aplikasi maupun website. Pengguna cukup registrasi akun dan menyelesaikan KYC untuk bisa transaksi jual beli dan trading kripto di Bittime.
Diversifikasi portofolio kamu dengan berinvestasi dalam beberapa jenis aset kripto. Ini membantu mengurangi risiko dan memberi peluang untuk mendapatkan keuntungan dari berbagai proyek.
Sebelum berinvestasi, tentukan tujuan keuangan kamu. Apakah kamu ingin berinvestasi jangka pendek atau jangka panjang? Menetapkan tujuan akan membantu kamu mengambil keputusan yang lebih baik dan mengelola ekspektasi kamu.
Setelah membeli aset kripto, simpannya di dompet kripto yang aman. Pertimbangkan untuk menggunakan hardware wallet untuk meningkatkan tingkat keamanan dan melindungi aset kamu dari ancaman siber.
Perubahan pasar kripto bisa cepat dan signifikan. Pantau portofolio kamu secara teratur, ikuti pergerakan harga kripto hari ini, tren pasar, dan tetap update dengan perkembangan proyek-proyek kripto yang kamu pegang.
Waspadai potensi penipuan dalam dunia kripto. Hindari program investasi yang terlalu bagus untuk menjadi kenyataan dan pastikan untuk memverifikasi semua informasi sebelum mengambil keputusan investasi.
Share Bukan e-Wallet Biasa, Ini Dia Peran DOKU dalam Industri Kripto di Indonesia